PALANGKA RAYA - Dalam rangka memperingati HUT Polwan ke-74, Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah (Polda Kalteng) melaksanakan Anjangsana ke purnawirawan Polisi Wanita (Polwan).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Ida Oetari Poernamasasi, S.A.P., M.A. bertempat di kediaman AKBP (Purn) Murniati Jl. Garuda X dan AKBP (Purn) Yayuk, Jl. Hiu Putih 9A, Kota Palangka Raya, Selasa (9/8/2022) pukul 10.00 WIB.
Wakapolda Kalteng menyampaikan, bahwa anjangsana ini dimaksudkan sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Polri kepada para purnawirawan Polwan.
"Selain itu, kegiatan ini juga ditujukan sebagai bentuk penghormatan serta penghargaan atas jasa-jasa mereka selama mengabdi di institusi Polri, " terangnya.
Pada kesempatan tersebut Wakapolda didampingi sejiumlah Polwan Polda Kalteng menyerahkan bantuan berupa santunan dan paket bingkisan sebagai bentuk perhatian kepada para Purnawirawan Polwan yang pernah berdinas di Polda Kalteng.
"Diharapkan melalui anjangsana ini, tali silahturahmi antara personel Polri yang masih berdinas aktif bersama para pensiunan Polwan dapat tetap terjaga, " tandasnya.